Search

Samsung Galaxy S5 Tinggalkan Desain Plastik?

Tinggal tersisa 4 bulan lagi waktu yang dibutuhkan Samsung untuk mengembangkan penerus smartphone Galaxy S. Dan tampaknya Samsung tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama ketika mereka memperkenalkan Samsung Galaxy S4 yang tampil dalam desain berlapis plastik. Karena gosipnya Samsung sempat terlihat akan memakai material logam pada bagian frame Galaxy S5.

Memang penggunaan frame logam tidak tidak bisa dijadikan konfirmasi bahwa Samsung akan melapisi Galaxy S5 dengan material logam untuk menyaingi bahan ponsel HTC. Tapi tetap bisa menjadi awal yang baik bagi Samsung untuk terus meningkatkan ponsel flagship mereka.

Dari Frame yang terlihat di atas, kita bisa berasumsi bahwa Samsung Galaxy S5 akan memiliki bodi berdiameter tinggi 161mm atau sekitar 6.3 inci. Dengan sedikit perhitangan pada bagian bezel, bisa terligat bahwa Samsung akan memakai layar sekitar 5.3 inci.

Namun terjadi kejanggalan pada frame yang digosipkan akan digunakan Smasung Galaxy S5. Pasalnya Samsung selalu memiliki kebiasaan menempatkan lobang kamera di bagian tengah. Namun kali ini posisi lobang kamera berada di bagian pojok.


sumber: http://sudibyoo1.blogspot.com/2013/11/samsung-galaxy-s5-tinggalkan-desain.html
Blogger Template