Wah, Gadis Norwegia Masuk Islam Demi Tiket Konser Justin Bieber - Sebuah acara televisi di Norwegia berjudul Anne-Kat membuat permainan menghina Islam. Mereka memberikan tiket konser Justin Bieber gratis bila peserta permainan jadi muslim.
Stasiun televisi Al Arabiya melaporkan, Kamis (18/4), pembawa acara Anne-Kat, Haerland, mengundang beberapa gadis penggemar Bieber untuk naik ke panggung dan mengikuti permainan. Seperti dilansir dari situs Norwegia dagen.com, permainan itu mengharuskan para gadis untuk menghapus dandanan mereka, memakai jilbab, dan membaca dua kalimat syahadat. Ini hanya untuk membuktikan seberapa besar cinta penggemar Bieber pada sang idola.
Sontak acara itu mengundang hujatan. Seorang pendeta dari Gereja Lutheran Norwegia Haylor Northug mengatakan acara disiarkan stasiun televisi TV Norway itu sangat menyinggung dan tidak berperasaan. "Mereka harusnya tahu keyakinan itu penting bagi seseorang. Ini bukan permainan," ujarnya.
Kepala penyiaran TV Norway Svein Tore Bergestuen mengatakan dia tidak tahu mengenai tema acara. "Produser dan kru Anne-Kat selalu mencari ide untuk tema acara dan permainan yang menurut mereka lucu," kata Bergestuen.
Pernyataan Bergestuen kembali dikecam pihak gereja dan komunitas muslim Norwegia. Mereka mengatakan ini contoh ide kreatif paling buruk, ironis, dan tidak punya rasa empati. "Ini tragis," ujar Pendeta Northug.
Sumber | Terbaru
diambil dari: http://www.zamrudnews.com/2013/04/gadis-norwegia-masuk-islam-demi-tiket.html
Stasiun televisi Al Arabiya melaporkan, Kamis (18/4), pembawa acara Anne-Kat, Haerland, mengundang beberapa gadis penggemar Bieber untuk naik ke panggung dan mengikuti permainan. Seperti dilansir dari situs Norwegia dagen.com, permainan itu mengharuskan para gadis untuk menghapus dandanan mereka, memakai jilbab, dan membaca dua kalimat syahadat. Ini hanya untuk membuktikan seberapa besar cinta penggemar Bieber pada sang idola.
Sontak acara itu mengundang hujatan. Seorang pendeta dari Gereja Lutheran Norwegia Haylor Northug mengatakan acara disiarkan stasiun televisi TV Norway itu sangat menyinggung dan tidak berperasaan. "Mereka harusnya tahu keyakinan itu penting bagi seseorang. Ini bukan permainan," ujarnya.
Kepala penyiaran TV Norway Svein Tore Bergestuen mengatakan dia tidak tahu mengenai tema acara. "Produser dan kru Anne-Kat selalu mencari ide untuk tema acara dan permainan yang menurut mereka lucu," kata Bergestuen.
Pernyataan Bergestuen kembali dikecam pihak gereja dan komunitas muslim Norwegia. Mereka mengatakan ini contoh ide kreatif paling buruk, ironis, dan tidak punya rasa empati. "Ini tragis," ujar Pendeta Northug.
Sumber | Terbaru
diambil dari: http://www.zamrudnews.com/2013/04/gadis-norwegia-masuk-islam-demi-tiket.html