Australasia adalah sebutan bagi suatu kawasan di Oseania yang mencakup Australia, Selandia Baru dan pulau-pulau di sekitarnya di Samudra Pasifik. Dikabarkan kawasan yang dihuni oleh Suku Aborigin, masyarakat asli yang mendiami benua Australia, memiliki sosok legenda yang sangat menakutkan. Namun demikian ada beberapa legenda didasari dari lukisan-lukisan yang telah berusia ribuan tahun, dan beberapa lagi berupa cerita yang dituturkan satu generasi ke generasi lainnya. Berikut dikutip dari unikgaul.com, 5 monster legendaris dari Australasia:
1. Yara-ma-yha-who
Yaramayhawho merupakan sosok legenda dari daratan Australia lebih tepatnya lagi cerita rakyat Suku Aborigin, dikabarkan perilakunya menyerupai vampir. Tubuhnya pendek, didominasi warna merah dan sosoknya menyerupai siluman. Meski kesukaannya menghisap darah namun ia tidak memiliki gigi layaknya vampir. Yaramayhawho menanti mangsanya dengan cara bersembunyi di atas rimbun pepohonan, dan ketika lewat maka ia akan melompat, menangkap dan menghisap darahnya.
Rupanya alat penghisap darah yang dimiliki Yaramayhawho berada di bagian tangan dan kakinya yang menyerupai tentakel hisap milik gurita. Dan setelah ia menghisap sebagian mangsanya, ia akan tertidur dan menyimpan sisanya untuk dinikmati setelah ia terbangun. Bahkan setelah menghisap sebagian darah mangsanya, dikabarkan mangsanya yang masih hidup akan menjadi yaramayhawho.
2. Monster Sungai Hawkesbury
Legenda monster Sungai Hawkesbury menyerupai Nessie – penghuni kawasan Loch Ness, cerita rakyat Skotlandia. Sungai Hawkesbury terletak di New South Wales, Australia, dan merupakan sungai yang sangat dalam. Dikabarkan ada sejenis monster menyeramkan sepanjang 24 meter yang mendiami kawasan sungai tersebut. Monster legendaris ini banyak dihadirkan oleh Suku Aborigin melalui lukisan di dinding yang berumur ribuan tahun, dan penampakkannya tersebut menyerupai mahluk plesiosaurus.
3. Bunyip
Bunyip merupakan sosok monster berupa roh yang berasal dari kebudayaan Aborigin. Dikabarkan ia selalu tidur di daerah sungai, rawa-rawa dan billabongs (danau kecil) sepanjang hari, dan berkeliaran mencari mangsa di malam hari. Ia akan memburu manusia atau binatang untuk santapan malamnya. Beberapa orang Aborigin mengaku pernah melihat sosok bunyip, namun keterangan mereka berbeda-beda satu sama lainnya. Ada yang mengatakan sosoknya menyerupai ular, manusia liar, atau bahkan binatang mamalia. Berdasarkan keterangan, Suku Aborigin telah menceritakan sosok bunyip sejak ribuan tahun lalu, dan menjadikannya legenda yang ditakuti oleh anak-anak dari generasi ke generasi.
4. Siluman Kucing Gippsland
Siluman Kucing Gippsland (Gippsland Phantom Cat) merupakan sesosok kucing besar yang dikabarkan terlihat di kawasan Grampians sejak tahun 1970’an. Berdasar pengamatan ahli hewan, sosok misterius tersebut menyerupai kucing yang berukuran besar, dan kemungkinan merupakan hasil perkawinan dengan kucing lokal. Berdasarkan catatan sejarah, di saat Perang Dunia II Amerika Serikat menempatkan bala tentaranya di daratan Australia, dan mereka dikabarkan membawa sepasang puma yang digunakan sebagai maskot. Beberapa keterangan menyebutkan kemungkinan puma itu dilepas dan berkembang biak di alam liar. Meski demikian tidak ada simpulan resmi dan faktual, namun pada 2005 seorang pemburu bernama Kurt Engel berhasil menembak seekor kucing berukuran besar.
5. Muldjewangk
Muldjewangk merupakan sosok monster yang mendiami kawasan Sungai Murray dan Danau Alexandrina yang berada di Australia Selatan. Berdasarkan keterangan Suku Aborigin, mereka menceritakan legenda ini dari generasi ke generasi agar anak-anak tidak mendekati kawasan sungai yang berbahaya. Tidak ada gambaran yang jelas menngenai penampakkannya, namun ia selalu dijadikan kambing hitam apabila ada malapetaka yang terjadi di kawasan sungai ataupun danau di Australia Selatan.
The post 5 Monster Legendaris yang Berasal Dari Australasia appeared first on terselubung.in.
diambil dari: http://ift.tt/1TdumHL